Sebanyak 200 juta video Youtube ditonton lewat ponsel



Google melaporkan akses video streaming YouTube melalui ponsel, termasuk ponsel pintar, mencapai sekitar 200 juta video per hari. Angka yang sangat hebat, mengingat pengguna ponsel baru mengakses Internet secara aktif dalam beberapa tahun terakhir.

Google mengatakan statistik tersebut masih berlangsung dan konsisten, bahkan ada kecenderungan trennya meningkat. Statistik ini mencatat video streaming terbesar dimiliki oleh aplikasi mobile YouTube dari deretan ponsel pintar berbasis sistem operasi Android dan iPhone. Sisanya dikontribusi dari laman mobile YouTube.

"Ketika dunia beralih ke arah mobile dan banyak orang yang menikmati video melalui layar ponsel pintar mereka, kami mengharapkan lebih banyak mitra yang mengambil keuntungan dari temuan ini," kata Product Manager YouTube, Andrey Doronichev, melalui blog resmi perusahaan, Jumat 14 Januari 2011.

"Mobile advertising, atau akses konten melalui perangkat akan lebih ramai ke depannya. Dan, hari ini trennya adalah pengguna cenderung lebih sering mengakses konten dari layar ponsel mereka," tuturnya.

Harus diakui, software mobile YouTube lebih terbatas dibandingkan akses melalui PC. Melalui layar ponsel, pengguna tidak dapat melihat video-video yang dilindungi oleh pemilik yang mengupload dan merupakan pemegang hak cipta resmi.

Misalnya, video-video yang berada di bawah label VEVO. Penonton video YouTube dari ponsel tidak dapat menikmatinya. Namun, perlahan-lahan pembatasan ini mulai dicabut. VEVO merupakan website video klip. Ia merupakan merek milik perusahaan gabungan dari beberapa label terkenal seperti Sony Music Entertainment (AS), Universal Music Group (Prancis), dan EMI (Abu Dhabi Media Company).

Perusahaan yang berdiri sejak Desember 2009 itu mendapatkan keuntungan dari iklan-iklan yang dipajang secara paksa di tengah-tengah video musik. Bagi pengguna ponsel Android versi lama tidak akan dapat melihat iklan tersebut. Hanya pengguna ponsel-ponsel Android versi 2.2 ke atas yang dapat melihat iklan. 
Sumber: VIVAnews
smo